Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal Seni Rupa #8


Kritik karya seni rupa

Pelajari soal-soal berikut beserta jawabannya. Selanjutnya anda dapat menguji kemampuan anda dengan menjawab soal-soal pada aplikasi googleform yang ada di bagian bawah postingan ini.

Soal pilihan ganda
Pilihlah jawaban yang tepat untuk pertanyaan-pertanyaan berikut!

1. Istilah kritik sebenarnya berasal dari Bahasa Inggris yang memiliki arti ……
a. pengecam, pengupas, dan pembahas
b. menyelesaikan masalah
c. memecahkan fenomena yang terjadi dalam berkarya
d. membangkitkan teknik mewujudkan karya
e. memberikan kecaman

2. Kritik yang bersifat edukasi dengan tujuan meningkatkan kematangan teknik disebut kritik ……
a. ilmiah
b. formalistik
c. interpretasi
d. jurnalistik
e. populer

3. Kegiatan menyangkut aktifitas dari daya pikir akibat impresi yang masuk ke wilayah kesadaran disebut ……
a. interdisiplin
b. apresiasi
c. analitik
d. pertimbangan
e. interpretasi

4. Dalam memberikan kritik seni rupa, kritikus hendaknya memiliki pengetahuan tentang karya seni rupa itu sendiri, antara lain ……
a. sejarah seni
b. apresiasi seni
c. pemahaman kritik
d. estetika
e. berkarya seni, sejarah seni, kritik seni, dan estetika

5. Aspek-aspek yang dikritik dari sebuah karya dapat dilihat pada aspek ……
a. kreatifitasnya
b. tema karya dan perwujudannya
c. gaya perseorangan dan model karyanya
d. kreatifitas dan teknik mewujudkan karya
e. teknik mewujudkan karya dan tema karya

6. Suatu penggambaran objek karya seni rupa yang dituangkan dengan kata-kata atau tulisan disebut …… karya seni
a. evaluasi
b. tema
c. uraian
d. deskripsi
e. makna

7. Makna-makna suatu karya sangat tergantung pada pemahaman kita sendiri. Aliran yang lebih mengutamakan sensibilitas para seniman ketimbang keakuratan karya terhadap alam disebut ……
a. ekspresionisme
b. realisme
c. interpretasi
d. struktural
e. instrumentalisme

8. Suatu tindakan yang bertujuan memahami seni agar mendapatkan kenikmatan estetika disebut ……
a. apresiasi
b. kritik seni
c. bahasan seni
d. berkarya seni
e. ulasan karya seni

9. Makna yang sangat bergantung pada kesewenang-wenangan pencipta disebut makna ……
a. hakiki
b. formalis
c. ideal
d. identitas
e. individu

10. Suatu karya manusia berupa artefak atau hasil ciptaan manusia yang disamping memiliki dimensi permukaan juga memiliki kedalaman disebut karya ……
a. seni
b. dua dimensi
c. tiga dimensi
d. lukis
e. patung

11. Perhatikan syarat-syarat berikut!
1) memahami sejarah seni rupa, kesenian, dan kebudayaan
2) memiliki pengalaman secara tidak langsung dalam mengkritisi sebuah karya
3) memiliki cita rasa terbuka untuk menghargai kreatifitas artistik yang beragam
4) memiliki sifat subjektif dan mampu melawan bias simpati terhadap seniman
5) mengetahui teknik artistik penggarapan karya seni dalam berbagai media
Syarat-syarat yang harus dimiliki kritikus agar dapat menghasilkan bobot penilaian yang baik ditunjukkan pada nomor ……
a. (1), (2) dan (3)
b. (1), (3) dan (5)
c. (2), (3) dan (4)
d. (2), (4) dan (5)
e. (3), (4) dan (5)

12. Salah satu manfaat kritik seni untuk seniman yang menyelenggarakan karya adalah ……
a. menjadi mediator antara seniman dan penikmat karya seni
b. memberi informasi bagi penikmat seni terkait karya yang dipertunjukkan
c. menjadi umpan balik untuk memperbaiki karya seni di masa mendatang
d. menumbuhkan sikap apresiasi terhadap karya seni
e. membuat profil seniman menjadi lebih dikenal masyarakat luas

13. Perhatikan pertanyaan-pertanyaan berikut!
1) bagaimana sebuah karya dikonstruksi?
2) bagaimana penekanan-penekanan dalam karya?
3) adakah ketertarikan subjek suatu karya dengan subjek lainnya?
Pertanyaan-pertanyaan tersebut dapat anda munculkan dalam tahapan proses kritik seni rupa, yaitu ……
a. deskripsi
b. interpretasi
c. konsep makna
d. evaluasi
e. analisis

14. Fungsi interpretasi dalam proses kritik seni rupa adalah ……
a. menjelaskan objek dengan dukungan beberapa data yang tampak secara visual
b. menjelaskan penampakan visual sebuah karya kepada pembaca kritik seni
c. menjernihkan pesan, makna, dan nilai yang terkandung dalam sebuah karya
d. memberikan penilaian akhir terhadap sebuah karya
e. menelaah perbedaan karya dengan karya-karya sebelumnya

15. Melukiskan segala sesuatu yang sesuai dengan tangkapan mata merupakan ciri khas dari gaya ……
a. naturalisme
b. ekspresionisme
c. realisme
d. instrumentalisme
e. formalisme

16. Jenis evaluasi yang menganggap bahwa penilaian karya seni harus didasarkan pada analisis unsur-unsur karya seni rupa secara terpisah-pisah disebut evaluasi ……
a. general
b. nongeneral
c. formal
d. informal
e. deskriptif

17. Perhatikan pernyataan-peryataan berikut!
1) kritik sebagai motivasi
2) kritik sebagai apresiasi
3) krtik sebagai aktivitas penghakiman
4) kritik sebagai seni tersendiri
5) kritik sebagai aktualisasi
Tiga aspek yang setidaknya harus ada dalam sebuah kritik ditunjukkan pada nomor ……
a. (1), (2) dan (3)
b. (1), (3) dan (5)
c. (2), (3) dan (4)
d. (2), (4) dan (5)
e. (3), (4) dan (5)

18. Paradigma yang menganggap karya seni sebagai cerminan, refleksi, dan imitasi kebenaran yang sudah ada di dunia disebut ……
a. instrumentalisme
b. ekspresionisme
c. realisme
d. naturalisme
e. formalisme

19. Paradigma yang sering disebut sebagai cara pendekatan yang pertama dalam memandang seni dilihat dari sisi seni itu sendiri dan dalam kaitannya dengan seni lain disebut ……
a. naturalisme
b. ekspresionisme
c. realisme
d. instrumentalisme
e. formalisme

20. Aspek yang ditambahkan oleh Terri Barret dalam paradigma instrumentalisme adalah ……
a. keindahan hasil karya
b. keaslian penciptaan karya
c. kejelasan fungsi
d. kematangan berkarya
e. kekriyaan 

Sumber soal : 
Sugiyanto, dkk. 2016. Seni Budaya untuk SMA/MA Kelas XI. Jakarta: Erlangga.

Link soal seni rupa #8 : 
https://bit.ly/SoalSeniRupa_SR8

***

Posting Komentar untuk "Soal Seni Rupa #8"